Camat Sebatik Barat Pimpin Upacara HUT ke - 79 Republik Indonesia
Sebatik Barat, SIMP4TIK - Kecamatan Sebatik Barat menggelar Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan ke-79 RI yang berpusat di Lapangan Gelora Kampung Enrekan Desa Binalawan, Sabtu (17/08/2024).
Bertindak selaku Inspektur Upacara Camat Sebatik Barat Sawaludin SH, Komandan Upacara Lettu Arhanud Adet Jakra Purnama (Danpos Bambangan Satgas Pamtas) Perwira Upacara Peltu Marinir Inf M.Fakis (Danpos Bambangan Satgas Marinir Ambalat XXX) Perwira Keamanan Aipda Darwanto (Kapospol Bambangan Polsek Sebatik Barat) Ajudan Inspektur Upacara Asri, S.I.P (Personil Satpol PP) Komandan Kompi 1 Ipda Pol Bambang (Wakapolsek Sebatik Barat) Komandan Kompi 2 Sertu Arif Rahman (Wadanpos Pamtas Bukit Keramat) Komandan Kompi 3 Brigpol Wahyu (Bhabinkantibmas Binalawan) Komandan Kompi 4 Sertu Marinir Syamsul Rohidin (Wadanpos Marinir Tembaring) Komandan Kompi 5 Praka Reski Adri Seprial (Babinsa Binalawan), Pasukan Pengibar Bendera sebanyak 77 Siswa/Siswi Terbaik SMK dan SMP se Kecamatan Sebatik Barat, Pembaca Teks Proklamasi Anggota DPRD Kabupaten Nunukan, Pembaca Doa Muhammad Yusri, S.Ag (KUA Sebatik Barat).
Sawaludin usai pelaksanaan upacara mengucapkan terima kasih kepada Petugas Upacara dan Pelatih Paskibra yang sudah meluangkan waktu dan tenaga untuk menyukseskan upacara.
Sebagai ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Pelatih dan Pasukan Pengibar Bendara Spawaludin memberikan Piagam Penghargaan kepada seluruh pelatih dan Petugas Upacara.
Teks/Foto : Sahrun (Tim Publikasi KECAMATAN SEBATIK BARAT )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom
Sumber : nunukankab.go.id