BRN, Sebatik : Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan Sungai-sungai Nyamuk, Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan terus meningkatkan kesejahteraan buruhnya.
Salah satunya dengan membagikan baju kerja kepada seluruh buruh yang tergabung dalam TKB, dan dalam pembagian baju kerja tersebut melibatkan Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Sungai Nyamuk.
Ketua koperasi TKBM Pelabuhan Sebatik Indonesia di pelabuhan sungai nyamuk, M.Japar mengatakan, buruh yang menerima baju kerja sebanyak 40 orang.
"Kami berharap baju ini dapat di gunakan dengan baik ketika melakukan kegiatan bongkar /muat barang dari dan ke kapal sehingga konsep keseragaman kerapian dan pelayanan yang baik dapat diwujudkan," kata M. Jafar, Rabu (26/6/24).
Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Sungai Nyamuk, Syaharuddin menambahkan, dengan adanya baju kerja tersebut tentunya berdampak kepada semangat kerja dan harapannya perekonomian di sebatik maju.
"Semangat dalam bekerja tetap utamakan, mari bersama kita membangun pulau sebatik lebih maju di mulai dari sektor maritim utamanya di pelabuhan," tutupnya. (*)
Sumber RRI.co.id/tarakan