Pembukaan Pelatihan Barista di LKP Ocha Sebatik

Pembukaan Pelatihan Barista di LKP Ocha Sebatik

Sebatik Tengah, SIMP4TIK - Dalam upaya meningkatkan kompetensi dan sumber daya manusia di wilayah perbatasan, khususnya di Kabupaten Nunukan, Program Pendidikan Kewirausahaan (PKW) di bidang barista resmi dibuka di Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Ocha Sebatik, Senin (14/10/2024).

Program ini merupakan bagian dari inisiatif Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Direktorat Kursus dan Pelatihan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) Tahun 2024.

Camat Sebatik Tengah, Aris Nur, SSTP yang turut hadir dalam pembukaan acara tersebut, menyampaikan apresiasi terhadap program ini dan berharap kegiatan pelatihan serupa terus diadakan guna menunjang peningkatan keterampilan masyarakat perbatasan.

"Saya berharap para peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan serius hingga selesai. Keterampilan yang kalian pelajari di sini akan sangat berguna untuk pengembangan diri dan membuka peluang usaha, khususnya sebagai barista," ujarnya.

Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta dan akan berlangsung selama 150 jam. Program ini diharapkan mampu mencetak tenaga kerja yang kompeten di bidang pariwisata, khususnya dalam industri kopi, sehingga dapat mendorong perekonomian lokal dan meningkatkan kualitas SDM di perbatasan.

Dengan adanya program ini, diharapkan keterampilan barista yang dikuasai para peserta mampu mendukung pengembangan sektor pariwisata di Kalimantan Utara, khususnya di wilayah perbatasan Kabupaten Nunukan.(*)

Teks/Foto : Muhammad Nursyahwal, A.Md.T (Tim Publikasi KECAMATAN SEBATIK TENGAH )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom

Sumber : nunukankab.go.id

Ardiz
Ardiz